RENUNGAN HARIAN KATOLIK (MINGGU, 3 NOVEMBER 2024)


RENUNGAN HARIAN KATOLIK

MINGGU, 3 NOVEMBER 2024

Hari Minggu Biasa XXXI

Ul. 6:2-6; Mzm. 18:2-3a,3bc-4,47,51ab; Ibr. 7:23-28; Mrk. 12:28b-34.

BcO Keb 8:1-21

Warna Liturgi Hijau

Lalu seorang ahli Taurat, yang mendengar Yesus dan orang-orang Saduki bersoal jawab dan tahu, bahwa Yesus memberi jawab yang tepat kepada orang-orang itu, datang kepada-Nya dan bertanya: "Hukum manakah yang paling utama?" Jawab Yesus: "Hukum yang terutama ialah: Dengarlah, hai orang Israel, Tuhan Allah kita, Tuhan itu esa. Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu dan dengan segenap kekuatanmu. Dan hukum yang kedua ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri. Tidak ada hukum lain yang lebih utama dari pada kedua hukum ini." Lalu kata ahli Taurat itu kepada Yesus: "Tepat sekali, Guru, benar kata-Mu itu, bahwa Dia esa, dan bahwa tidak ada yang lain kecuali Dia. Memang mengasihi Dia dengan segenap hati dan dengan segenap pengertian dan dengan segenap kekuatan, dan juga mengasihi sesama manusia seperti diri sendiri adalah jauh lebih utama dari pada semua korban bakaran dan korban sembelihan." Yesus melihat, bagaimana bijaksananya jawab orang itu, dan Ia berkata kepadanya: "Engkau tidak jauh dari Kerajaan Allah!" Dan seorangpun tidak berani lagi menanyakan sesuatu kepada Yesus.

Renungan 

Tuhan Yesus, dalam Bacaan Injil hari ini, menjawab pertanyaan pemuka Yahudi tentang perintah yang paling utama dalam hidup. la mengutip bagian dari Kitab Ulangan yang disebut "Shema" (artinya mendengar) yang selalu diucapkan setiap hari oleh orang-orang Yahudi yang saleh dan juga diucapkan pada kebaktian di sinagoga. "Dengarlah, hai orang Israel: TUHANlah Allah kita, TUHAN itu esa! Kasihilah TUHAN, Allahmu, dengan segenap hatimu, dengan segenap jiwamu dan segenap kekuatanmu" (UI. 6:5-6) 

Dengan perintah ini, orang-orang Israel menyatakan keimanan akan satu Allah. Mereka dianggap berdosa apabila menyembah allah atau dewa-dewi lain. Tidak hanya ketika berdoa, tetapi juga seluruh hidup mereka diarahkan untuk menyembah dan memuliakan Tuhan. Ayat selanjutnya dalam Kitab Ulangan menuntut orang-orang Israel untuk mengingat perintah itu, menghayatinya dalam hidup sehari-hari, serta mengajarkannya berulang-ulang kepada anak-anak dan keturunan mereka. 

Tuhan Yesus menegaskan apa yang telah diwariskan berabad-abad lamanya dalam hidup keagamaan bangsa Israel sebagai perintah yang utama. Namun, la menambahkan hukum kedua, yaitu mengasihi sesama. "Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri. Tidak ada perintah lain yang lebih utama daripada kedua perintah ini" (Mrk. 12:31). Bagi Yesus, mengasihi sesama manusia menjadi tuntutan yang tidak terpisahkan dari hidup beriman kepada Allah sehingga tidak heran dalam banyak pengajaran-Nya, la meminta para murid untuk mengasihi sesama, bahkan mengasihi musuh. "Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuh-musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu" (Mat. 5:44). 

Allah Yang Maha Baik, kuatkanlah kami dengan Roh Kudus-Mu agar kami mampu menghayati perintah-Mu dalam hidup sehari-hari. Jadikanlah kami anak-anak yang setia mengabdi Engkau dan melayani sesama. Amin.


0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (MINGGU, 3 NOVEMBER 2024)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel