RENUNGAN HARIAN KATOLIK (KAMIS, 12 SEPTEMBER 2024)



RENUNGAN HARIAN KATOLIK

KAMIS, 12 SEPTEMBER 2024

Nama Tersuci Maria

1Kor 8:1b-7.11-13; Mzm 139:1-3.13-14ab.23-24; Luk 6:27-38.

BcO 2Ptr 3:1-10.

Warna Liturgi Hijau

Renungan 

Apa yang menjadi ciri khas orang Kristiani? Jawabannya satu, yaitu kasih. Kasih ini menunjuk pada tindakan memperlakukan orang lain, bukan hanya karena mereka layak untuk dikaslhi, melainkan karena Allah juga sungguh-sungguh mengasihi mereka. Allah itu Maha Baik karena Dia mengasihi semua orang tanpa kecuali, entah itu orang yang tidak adil ataupun yang adil, orang suci maupun orang berdosa. 

Allah mengajar kita untuk berbuat baik kepada orang lain, bahkan bagi mereka yang membenci dan menganiaya kita. Kasih kita kepada orang lain harus ditandai dengan kebaikan dan belas kasihan yang sama seperti yang diberikan Allah kepada kita. Berbuat baik dan berbelaskasihan kepada mereka yang menguntungkan kita pastinya akan lebih mudah daripada kepada mereka yang nantinya tidak memberikan imbalan kepada kita. Namun, Yesus justru meminta yang sebaliknya, yaitu berbuat baik kepada mereka yang nantinya tidak memberikan keuntungan kepada kita. 

Berdoa untuk mereka yang berbuat jahat kepada kita akan mematahkan kuasa balas dendam dan mengungkapkan kuasa kasih untuk berbuat baik di hadapan kejahatan. Bagaimana mungkin kita dapat mengasihi mereka yang telah menyakiti dan berbuat jahat kepada kita? Bagi Allah, segala sesuatu menjadi mungkin. Dia memberikan kuasa dan kasih karunia kepada mereka yang percaya dan mau menerima karunia Roh Kudus. Kasih-Nya menaklukkan segala sesuatu, bahkan Iuka, ketakutan, prasangka, dan kesedihan kita. Hanya salib Yesus Kristus yang dapat membebaskan kita dari tirani kedengkian, kebencian, dendam, dan memberi kita keberanian membalas kejahatan dengan kebaikan. Kasih seperti itu memiliki kuasa menyembuhkan dan menyelamatkan dari kebinasaan. Apakah kita telah merasakan kuasa kasih dan belas kasihan Kristus yang menebus? 

Tuhan, penuhilah kami dengan Roh Kudus-Mu dan bebaskanlah hati kami agar tidak ada yang membuat kami marah dan merenggut sukacita kami. Amin. 


0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (KAMIS, 12 SEPTEMBER 2024)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel