RENUNGAN HARIAN KATOLIK (KAMIS, 18 JULI 2024)



RENUNGAN HARIAN KATOLIK

KAMIS, 18 JULI 2024

Hari Biasa

Yes 26:7-9.12.16-19; Mzm 102:13-14ab.15.16-18.19-21; Mat 11:28-30.

BcO Ayb 5:1-27

Warna Liturgi Hijau

Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan beban-Kupun ringan."

Renungan 

Banyak cerita terdengar tentang ketidaktenangan hidup orang-orang yang kebetulan miskin secara ekonomi; mereka yang tidak beruntung secara materi. Namun, tidak sedikit pula kisah tentang jiwa seorang kaya yang tidak tenang memikirkan hartanya karena "di mana hartamu di situ jiwamu". Ternyata, ketenangan jiwa tidak tergantung pada harta milik, status sosial, jabatan, pendidikan, dan relasi sosial. Ketenangan jiwa seseorang terletak pada kesadaran akan keterbatasan manusiawinya, mengakui keberadaan Tuhan, dan menyerahkan diri sepenuhnya dalam kasih-Nya. Mengandalkan diri sendiri menjadi mustahil selama manusia tetap terbatas dan tidak sempurna. 

Karena itu, sungguh benarlah undangan Yesus, "Marilah kepada-Ku semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah dari-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan." Kelegaan dan ketenangan jiwa sejati ada dalam Tuhan. Karena Dialah yang menyediakan damai sejahtera, sebagaimana yang diungkapkan oleh Nabi Yesaya dalam Bacaan Pertama hari ini, "Ya TUHAN, Engkau akan menyediakan damai sejahtera bagi kami, sebab segala sesuatu yang kami kerjakan, Engkaulah yang melakukannya bagi kami." Marilah kita tidak menyia-nyiakan waktu dan energi dengan mencari-cari ketenangan jiwa pada hal-hal duniawi yang fana karena damai dan ketenangan itu ada dalam Tuhan. 

Ya Tuhan, berilah kami kedamaian dan ketenangan jiwa. Jangan biarkan kami mengandalkan diri kami sendiri, tetapi biarkanlah kami selalu dekat pada-Mu. Amin.

0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (KAMIS, 18 JULI 2024)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel