RENUNGAN HARIAN (RABU, 19 OKTOBER 2022)



RENUNGAN HARIAN

RABU, 19 OKTOBER 2022

PEKAN BIASA XXIX (HIJAU)

St. Paulus dr Salib; St. Petrus dr Alkantara

BACAAN I: Ef. 3:2-12

MAZMUR: Yes. 12-2-3.4bcd.5-6;

BACAAN INJIL: Injil Lukas 12:39-48

DOA PAGI:

Bapa yang Maharahim, aku dipanggil untuk memberitakan kebaikan dan sukacita. Namun karena kerapuhan dan lemahnya imanku, terkadang aku membawa kecemasan bagi sesamaku. Ampunilah aku mampukanlah aku untuk berani menempuh jalan ini dengan kepercayaan penuh akan pertolongan-Mu lewat Yesus Putra-Mu yang hidup dan berkuasa. Amin

RENUNGAN:

SIKAP HAMBA

Injil hari ini menampilkan pengajaran Yesus soal kewaspadaan. Fokusnya ada pada figur hamba yang dipuji bahagia oleh Yesus sebab memiliki sikap waspada dan siap sedia. Dari situ kita bisa mengira bahwa figur hamba ini punya kesadaran atau pengenalan diri yang baik; sadar bahwa dirinya hamba, punya kewajiban melakukan tugasnya. la juga punya relasi baik dengan tuannya sehingga mau taat dan setia melakukan tugas dari tuannya biarpun sang tuan sedang tidak di tempat. 

Waspada dan siap sedia merupakan sikap pengikut Yesus yang mesti dikembangkan, utamanya dalam mengemban tugas dan tanggung jawab yang dimilikinya. Hal ini tentu ada tantangannya, seperti halnya dalam gambaran figur hamba yang menantikan kedatangan tuannya. Tidak mudah karena menunggu itu merupakan suatu hal yang bisa dikatakan membosankan bagi sebagian orang. Di situ bisa muncul godaan untuk tidak setia. 

Dari hal ini, ada dua hal bisa kita renungkan: Pertama, soal pengenalan diri yang baik dalam kaitannya dengan perutusan kita sebagai pengikut Kristus. pengenalan diri yang baik akan membantu mengarahkan diri pada kerendahan hati; sikap dasar dari seorang pelayan. Santa Teresa dari Yesus pernah mengatakan, "Seorang yang rendah hati akan merenungkan hidupnya dan mempertimbangkan bagaimana ia melayani Tuhan." Kedua, soal relasi kita dengan Tuhan sendiri. Relasi dengan Tuhan yang terus-rnenerus dijalin rupanya sungguh menjadi sarana yang baik untuk menumbuhkembangkan sikap iman. Tanpa adanya relasi yang mendalam dengan Tuhan rasanya sulit untuk sampai pada ketaatan dan kesetiaan. Santa Teresa dari Yesus dalam pengajarannya memiliki perhatian soal relasi ini yang ia sebut sebagai relasi persahabatan. la mengatakan bahwa, "Tuhan adalah sahabat yang begitu baik dan benaryang menuntun pada keselamatan." Ucapan Yesus menjadi tanda bahwa la menghendaki agar sikap hamba ini dimiliki oleh pendengar-Nya. Mari mohon pada-Nya agar kita pun memilikinya. (Rm. Febri Putra Dewa, O.Carm)

Bertanggung jawab adalah kewajiban kita semua sebagai makhluk sosial dan berakal budi. Kita harus sadar akan hal ini, seperti Rasul Paulus. Ia mangalami kasih karunia Tuhan, dan sebagai rasa syukurnya, ia mambagikan kasih itu.

"Aku memberitahu Anda bahwa kemenangan terdiri dari 
menaklukan diri sendiri. Itu adalah musuh terbesar"

0 Response to "RENUNGAN HARIAN (RABU, 19 OKTOBER 2022)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel