RENUNGAN HARIAN (JUMAT, 30 SEPTEMBER 2022)
RENUNGAN HARIAN
JUMAT, 30 SEPTEMBER 2022
PEKAN BIASA XXVI
PW St. Hieronimus, ImPujG (Putih)
BACAAN I: Ayb. 38:1.12-21;1.12-21;9:36-38
MAZMUR: 139:1-3.7-10.13-14b;
BACAAN INJIL: Lukas 10:13-16
RENUNGAN HARIAN:
KEMARAHAN YESUS
Yesus mengecam tiga kota; Khorazim, Betsaida, dan Kapernaum. Kalau kita melihat perikop Lukas sebelumnya ketujuh puluh dua murid yang diberi tugas oleh Yesus untuk pergi ke desa-desa dan kota-kota yang akan dilalui Yesus, tidak menjumpai penolakan dari ketiga kota tersebut (Lukas 10:1-12). Bahkan sebaliknya perikop sesudahnya, yaitu Lukas 10:17-20 justru menceritakan kisah keberhasilan para murid. Para murid kembali dari tempat perutusan dan mereka menceritakan keberhasilan dalam melaksanakan karya perutusan Yesus. Bahkan
Yesus berkata bahwa la melihat setan jatuh dari langit seperti kilat, "Kemudian ketujuh puluh murid itu kembali dengan gembira dan berkata: "Tuhan, juga setan-setan takluk kepada kami demi nama-Mu" (10:18). Lalu kata Yesus kepada mereka, "Aku melihat lblis jatuh seperti kilat dari langit" (Lukas 10:17-18).
Kalau melanjutkan penelusuran, maka kita sampai pada perikop melihat Yesus yang mengucap syukur. Dalam konteks ini berarti la bersyukur kerena keberhasilan misi yang telah dijalankan oleh ketujuh puluh dua murid yang telah kembali dari medan perutusan. Jika demikian mengapa Yesus mengecam ketiga kota tersebut, Yesus mengecam tiga kota, Khorazim, Betsaida, dan Kapernaum? Tentu Yesus memiliki alasan mengapa mengecam ketiga kota tersebut. Ataukah mungkin ini hanya sekadar peringatan kepada kota-kota dan desa-desa yang akan dilalui oleh para murid yang akan di utus Yesus. Ketika kita kembali ke ayat terakhir dari perikop yang kita renungkan hari ini, maka akan menemukan jawabannya, "Barang siapa mendengarkan kalian, ia mendengarkan Daku, dan barang siapa menolak kalian, ia menolak Aku; dan barang siapa menolakAku, ia menolak Dia yang mengutus Aku" (Lukas 10:16). Ini berarti jika mereka tidak menerima pewartaan para utusan-Nya maka nasib mereka akan jauh lebih berat daripada kota yang di gambarkan oleh Yesus. Kecaman Yesus tersebut juga menjadi kecaman untuk kita jika kita sering mendengarkan pewartaan Yesus dan tidak mengalami perubahan dalam hidup. (Rm. Ferdinandus Tay, O.Carm.)
0 Response to "RENUNGAN HARIAN (JUMAT, 30 SEPTEMBER 2022)"
Post a Comment