RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SENIN, 19 OKTOBER 2020)
RENUNGAN HARIAN KATOLIK
SENIN, 19 OKTOBER 2020
PEKAN BIASA XXIX (HIJAU)
St. Paulus dr Salib; St. Petrus dr Alkantara
BACAAN I: Ef. 2:1-10
MAZMUR: 100:2-5;
BACAAN INJIL: Luk. 12:13-21
Injil Lukas 12:13-21
Bagi siapakah nanti harta yang telah kausediakan itu?
Sekali peristiwa Yesus mengajar banyak orang. Seorang dari orang banyak itu berkata kepada Yesus: "Guru, katakanlah kepada saudaraku supaya ia berbagi warisan dengan aku." Tetapi Yesus berkata kepadanya: "Saudara, siapakah yang telah mengangkat Aku menjadi hakim atau pengantara atas kamu?" Kata-Nya lagi kepada mereka: "Berjaga-jagalah dan waspadalah terhadap segala ketamakan, sebab walaupun seorang berlimpah-limpah hartanya, hidupnya tidaklah tergantung dari pada kekayaannya itu." Kemudian Ia mengatakan kepada mereka suatu perumpamaan, kata-Nya: "Ada seorang kaya, tanahnya berlimpah-limpah hasilnya. Ia bertanya dalam hatinya: Apakah yang harus aku perbuat, sebab aku tidak mempunyai tempat di mana aku dapat menyimpan hasil tanahku. Lalu katanya: Inilah yang akan aku perbuat; aku akan merombak lumbung-lumbungku dan aku akan mendirikan yang lebih besar dan aku akan menyimpan di dalamnya segala gandum dan barang-barangku. Sesudah itu aku akan berkata kepada jiwaku: Jiwaku, ada padamu banyak barang, tertimbun untuk bertahun-tahun lamanya; beristirahatlah, makanlah, minumlah dan bersenang-senanglah! Tetapi firman Allah kepadanya: Hai engkau orang bodoh, pada malam ini juga jiwamu akan diambil dari padamu, dan apa yang telah kausediakan, untuk siapakah itu nanti? Demikianlah jadinya dengan orang yang mengumpulkan harta bagi dirinya sendiri, jikalau ia tidak kaya di hadapan Allah." Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Karena itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kuatir akan hidupmu, akan apa yang hendak kamu makan, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai.
RENUNGAN:
Pada hari ini, Yesus mengingatkan kita bahwa hal yang paling berharga dalam hidup ini bukanlah banyak rumah, mobil, tanah, dan tabungan, melainkan jiwa yang baik. “Hai engkau orang bodoh, pada malam ini juga jiwamu akan diambil dari padamu, dan apa yang telah kau sediakan, untuk siapakah itu nanti? Demikianlah jadinya dengan orang yang mengumpulkan harta bagi dirinya sendiri, jikalau ia tidak kaya dihadapan Allah”.
Kita memang diberi kebebasan untuk mengisi hidup ini dengan bekerja dan mengumpulkan harta untuk mendukung kehidupan kita. Namun, hidup kita jangan sampai terbelenggu oleh harta, apalagi harta yang kita miliki menjadi sumber dosa. Berbagai berkat yang Tuhan berikan kepada kita, kita terima dengan rendah hati, kita sikapi secara bijaksana, dan kita pergunakan untuk kebaikan bersama.
Kita bersyukur kepada Tuhan karena Ia senantiasa mendampingi hidup kita dengan berbagai macam rezeki. Semakin banyak berkat Tuhan yang kita terima sudah semestinya kita semakin murah hati, suka berbagi, ringan tangan, dalam membantu saudara atau sesama yang sedang mengalami penderitaan, semakin kita rajin dalam kegiatan lingkungan, wilayah, dan paroki serta peduli dengan lingkungan hidup di sekitar.
Allah Yang Mahabaik, semoga kebaikan-Mu selalu mengalir dalam kehidupan kami dan tuntunlah kami menjadi semakin dekat dengan Engkau melalui sembah bakti, pelayanan sesama, dan mengusahakan keutuhan lingkungan hidup kami. Amin
0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SENIN, 19 OKTOBER 2020)"
Post a Comment