RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SELASA, 30 JUNI 2020)
RENUNGAN HARIAN KATOLIK
SELASA, 30 JUNI 2020
PEKAN BIASA XIII (Warna Liturgi HIJAU)
St. Bertandus; St. Theobaldus
BACAAN I: Am. 3.1-8; 4:11-12
MAZMUR: 5:5-6.7.8
BACAAN INJIL: Mat. 8:23-27
Injil Matius 8:23-27
Lalu Yesus naik ke dalam perahu dan murid-murid-Nyapun mengikuti-Nya. Sekonyong-konyong mengamuklah angin ribut di danau itu, sehingga perahu itu ditimbus gelombang, tetapi Yesus tidur. Maka datanglah murid-murid-Nya membangunkan Dia, katanya: "Tuhan, tolonglah, kita binasa." Ia berkata kepada mereka: "Mengapa kamu takut, kamu yang kurang percaya?" Lalu bangunlah Yesus menghardik angin dan danau itu, maka danau itu menjadi teduh sekali. Dan heranlah orang-orang itu, katanya: "Orang apakah Dia ini, sehingga angin dan danaupun taat kepada-Nya?"
RENUNGAN:
Seorang bapak berbagi pengalaman imannya. Pengalaman pahit karena kematian anak gadis semata wayangnya, yang membuat dia apatis dengan Tuhan. Dia sangat kecewa dan tidak mau lagi menggantungkan hidupnya pada Tuhan. Menurut dia, Tuhan tidak peka dan peduli. Tuhan tega mengambil anaknya dari tengah-tengah keluarganya. Sebenarnya, sebelum pengalaman pilu ini, dia terlibat dalam berbagai kegiatan sosial dan aneka pelayanan gereja. Sejak peristiwa sedih itu, imannya goyah. Dia bahkan tidak datang kepada Yesus, “Tuhan, tolonglah, keluargaku binasa, imanku goyah;” seperti halnya para rasul ditengah terpaan gelombang laut.
Riak-riak gelombang kehidupan selalu ada bahkan itu menjadi bagian yang tak terpisahkan dari peziarahan hidup kita. Tetapi, jangan takut! Terkadang melalui riak-riak gelombang kehidupan itu, kita makin teruji dan matang dalam hidup ini. Daya tahan, daya juang, dan daya gerak dalam hidup ini teruji melalui aneka pengalaman gelombang kehidupan. Jangan takut! Tetap semangat dan libatkan Yesus dalam hidup ini, Yesus adalah andalan kita.
Tuhan Yesus Kristus, Engkau andalan kami yang lemah ini. Teguhkanlah iman kami akan Dikau agar kami semakin mempercayakan hidup kami dalam penyelenggaraan-Mu. Amin
0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SELASA, 30 JUNI 2020)"
Post a Comment